Featured Posts

Jumat, 15 Oktober 2010

Download AVG Free 2011 + PC Tuneup 2011


Akhir September kemarin, AVG rupanya telah memperbaharui jajaran software keamanannya menjadi versi 2011. Termasuk di dalamnya AVG Anti Virus versi Free yang sebelumnya versi 9 (2010) menjadi versi 10 (2011). Selain masalah tampilan yang lebih dipercantik, pada versi baru ini tidak banyak perubahan dari versi sebelumnya.



Dari sedikit perubahan tersebut 2 diantaranya yaitu penambahan komponen Anti Rootkit dan PC Analyzer. Anti Rootkit digunakan untuk memindai rootkit berbahaya yang mungkin tersembunyi dalam aplikasi, driver maupun pustaka dll. Sedangkan PC Analyzer berfungsi untuk melakukan pemindaian terhadap masalah umum komputer seperti file sampah, registry, fragmentasi dan lain-lain, hanya saja fitur ini hanya sekedar melakukan pemindaian tanpa adanya perbaikan saat ditemukan masalah pada pc yang dipindai. Untuk melakukan perbaikan AVG akan merekomendasikan untuk membeli software AVG PC Tuneup 2011 yang harganya kurang lebih 23 Euro.



Sebenarnya, dengan versi AVG Free yang diluncurkan oleh AVG sudah dapat dikatakan mumpuni untuk menghambat laju infeksi virus-virus perusak yang masuk ke dalam sistem komputer. Terutama si Trojan Horse (Kuda Troya). Rajin-rajinlah update AVG Free demi keamanan sistem komputer Anda.

Klik download AVG Free 2011 (situs resmi)
Klik download AVG PC Tuneup 2011 (4Share)

Sumber terkait fie.web.id

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Download AVG Free 2011 + PC Tuneup 2011"

Posting Komentar